Ketahui Kebutuhan Resource Website Sebelum Memilih Provider Hosting
Halo, Sobat. Setelah sebelumnya kita berkenalan dengan pengertian dan jenis-jenis hosting, sekarang kamu akan dipandu agar tidak kebingungan dalam menentukan pilihan provider web hosting. Lalu, apa saja yang harus diperhatikan dalam memilih provider hosting? Simak terus, ya.
Penting untuk memastikan kebutuhan website kamu sesuai dengan layanan hosting yang dipilih. Resource web hosting mencakup disk space (ruang penyimpanan website), RAM, bandwidth, EP, dan I/O.
Disk Space
Pilihlah web hosting yang menawarkan kapasitas sesuai kebutuhan website kamu. Selain jumlah kapasitas, perhatikan juga jenis media penyimpanannya, apakah HDD atau SSD. Apa itu HDD dan SSD?
RAM (Random Access Memory)
RAM adalah tempat penyimpanan sementara dari file website. Semakin besar RAM, semakin cepat hosting memproses akses website kamu.
Bandwidth
Carilah hosting yang menyediakan bandwidth besar atau unlimited. Semakin besar bandwidth, semakin cepat proses loading website kamu. Bandwidth mengukur besar data yang ditransfer per detik (bps).
EP (Entry Process)
EP adalah ukuran banyaknya script website yang dapat diproses hosting dalam satu waktu, diukur per millisecond.
I/O (Input/Output)
Terakhir, perhatikan juga kecepatan Input/Output, yang menentukan seberapa cepat proses upload dan download di website kamu.
Pemilihan Lokasi Server
Lokasi server sebaiknya disesuaikan dengan target pasar website kamu. Jika target pengunjung dalam negeri, pilih server Indonesia. Jika targetnya luar negeri, pilih server internasional.
Pilih Web Hosting Sesuai Budget
Walaupun klasik, hal ini penting. Pilihlah provider hosting yang menawarkan spesifikasi baik dengan harga terjangkau.
Layanan Customer Service 24 Jam
Sebagai pemula, mungkin kamu akan mengalami kesulitan teknis. Pastikan provider hosting menawarkan layanan customer service 24 jam yang cepat dan responsif.
Review yang Baik
Jangan lupa membaca review pelanggan sebelumnya sebelum memilih hosting. Semakin banyak ulasan positif, semakin besar kemungkinan kamu mendapatkan provider terbaik.
Pilih yang Memberikan Garansi
Carilah provider hosting yang memberikan garansi keamanan dan uptime untuk memastikan data website kamu aman dan selalu dapat diakses.
Bagaimana, sudah tidak bingung lagi, kan? Sekarang saatnya kamu menentukan pilihan. Jangan lupa untuk terus mengikuti artikel kami selanjutnya. Sukses selalu!
1 thought on “Tips Memilih Provider Hosting Untuk Pemula”